Friday, July 1, 2011

TAUFIK MS Ketua MPC Pemuda Pancasila Tanggamus Terpilih

Tanggamus (HL)
Seperti yang sudah diduga sebelumnya Musyawarah Cabang V Pemuda Pancasila Tanggamus berjalan mulus sesuai yang diharapkan. Pada Muscab kali ini yang dibuka oleh Bupati Tanggamus, Bambang Kurniawan, ST di aula hotel 21 Gisting, Selasa (05/04/2011) juga dihadiri oleh ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) provinsi Lampung Rycko Menoza SZP, SE, SH, MBA yang juga menjabat sebagai bupati Lampung Selatan. Muscab Pemuda Pancasila V kali ini dinilai istimewa, setidaknya kali ini dihadiri oleh Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila yang datang khusus menghadiri acara ini.
Dalam Muscab yang dipimpin oleh wakil ketua MPW Pemuda Pancasila, Drs. Ridwan A. Bayuaji menetapkan Taufik Ms sebagai ketua MPC Pemuda Pancasila Tanggamus secara aklamasi dengan 17 PAC dari 20 kecamatan di wilayah Tanggamus.

Selanjutnya tim formatur yang beranggotakan Salang Asir dan Buyung Zainuddin sebagai perwakilandari Pimpinan Anak Cabang dan Drs. Ridwan A. Bayuaji sebagai perwakilan MPW dan Saihu Ryocudu sebagai caretaker MPC juga ketua terpilih sebagai ketua formatur.

Tim formatur menetapkan komposisi fungsionaris MPC Pemuda Pancasila Tanggamus periode 2011-2015 ketua MPC Pemuda Pancasila, Taufik Ms. Sekretaris, Andi Sumantri. Bendahara Edi Gunawan. Wakil ketua Herni Johan dan Buyung Zainuddin.

Sebanyak 13 ketua bidang dan 13 wakil sekretaris turut dilantik pada hari yang sama oleh wakil ketua MPW Propinsi Lampung, Drs. Ridwan A. Bayu Aji.

Dalam amanatnya beliau mengatakan, MPC Pemuda Pancasila Tanggamus berjalan mulus pada setiap masa transisi nya. Diawali Drs. Bastari M. Nur, Toni Isa, Ardan Semele dan kali ini Taufik Ms. Diharapkan MPC PP Tanggamus kali ini dapat bekerja dan menjalankan amanat Muscab se baik dan istimewa nya Muscab yang dihadiri oleh dua kepala daerah dan pimpinan nasional. Dalam setiap pemilihan bukan soal menang atau kalah, tapi lebih mengedepankan kebersamaan sebagai insan Pemuda Pancasila.

Kedepan MPC Pemuda Pancasila Tanggamus tetap independen jangan mau dimanfaatkan partai politik dan kepentingan sesaat, bila itu terjadi maka akan lemah pula dan rusak struktur yang dibangun sebagai ormas yang selalu mengedepankan independensi. Demikian Ridwan Bayu Aji menutup amanatnya.

Ketua terplih juga menyampaikan sambutannya sesaat setelah dilantik. MPC Pemuda Pancasila Tanggamus siap bekerjasama dengan pemkab juga akan bergerak dan berjalan sesuai koridor setelah sekian lama bekerja dengan baik maka kali ini akan lebih solid lagi dengan mengakomodasi seluruh PAC yang ada sesuai dengan kemampuan dan kapabilitas nya. Demikian Taufik MS dalam sambutannya. (Andi Sumantri)
HANDAL LAMPUNG, edisi 11 April 2011.

Powered by Telkomsel BlackBerry®

3 comments:

Uncu Adien said...

Om Andi Follow Blog q Donk..
Unduadien.blogspot.com

Si Boss said...

Done!
Okeh beibeh....

Unknown said...

Oke